Cara menghasilkan uang dari internet dengan mudah di adf.ly

"Adfly", sudah pernah dengar?  Itu.. halaman yang biasa muncul ketika kita mau mendownload file dari internet.Seperti misalkan kamu mau download lagu dari situs download lagu. Saat kamu mengklik tombol download maka kalian tidak langsung di arahkan ke url download tetapi kalian harus melewati terlebih dahulu semacam halaman iklan dari adf.ly.

Nah, di pojok kanan atas ada tombol "lewati" dan setelah kamu klik tombol tersebut maka kamu akan di kerahkan ke url download lagu yang sebenarnya.  Bagi yang suka download file di internet pasti tak asing lagi dengan situasi seperti ini.


Jadi, apa sih adf.ly itu?

Adf.ly merupakan salah satu situs pemendek link atau url.Kenapa dibilang pemendek link? Karena memang, tugas dari situs ini adalah memendekkan link yang tadinya panjang, bisa diperpendek.

Contoh kasus, misalkan kamu punya artikel yang berjudul "Cara Agar Status FB Banyak yang Like" yang beralalamatkan sebagai berikut: 
http://portabs.blogspot.co.uk/2016/02/cara-agar-status-fb-banyak-yang-like.html
Setelah di pendekkan di situ adf.ly, maka jadilah seperti ini :
http://adf.ly/1aEn9M
Kedua link, yaitu link yang pertama (yg panjang) dan link yang kedua (yg pendek) pada dasarnya jika diklik akan mengarahkan kita ke artikel yang sama yaitu "Cara Agar Status FB Banyak yang Like". Hanya saja pada link kedua sebelum anda masuk ke artikel tersebut, kamu akan di arahkan dulu ke halaman advertising/iklan adfly barulah kemudian diarahkan lagi  ke artikel yang akan dituju yaitu dengan cara mengklik tombol "lewati" yang berada di pojok kanan atas halaman.

Sampai disini paham?

Terus, caranya kita bisa mendapatkan dollar bagaimana?

Wah, untung donk kita.. url sudah diperpendek eh malah dapat bayaran pula...
Iyah benar.. jadi adf.ly akan membayar kamu ketika ada orang yang mengklik link yang sudah di perpendek tersebut. Dan bukan hanya sekedar klik, tetapi mereka yang mengklik hingga menekan tombol "lewati" baru hitungan sekian dollar pun akan masuk ke akun adf.ly kamu. 

Hitungan perklik itu tergantung dari negara mana yang mengklik link mu. Jika pengunjung yang mengklik  link mu dari negara seperti US, Inggris dan Canada sekali klik itu bisa sampai 0,5 dollar. Sedangkan jika pnegunjung yang berasal dari negara-negara berkembang didunia seperti Indonesia, Malaysia, Brasil, dll itu berkisar antara 0,0001-0,00050 dollar. 

Sangat kecil bukan? Mesti perlu bersabar biar bisa  kaya. Hehe.. Tapi tenang saja, jika semakin banyak yang mengklik link pendek tersebut maka jumlah recehan dolar tadi pun bisa menjadi "bukit". Maka dari itu, pikirkanlah bagaimana agar link tersebut dapat  di klik oleh orang banyak.

Cara yang paling sering dilakukan terutama para blogger yang memiliki situs download file adalah dengan meletakkan link tersebut di blog sebagai alamat download mp3, software, documen, dll.

Kenapa Adf.ly harus membayar kita?

Pasti kalian sudah tahu kenapa Adf.ly harus mambayar kita. Ketika ada yang mengklik link kamu yang sudah di perpendek tadi, maka pengunjung pasti akan melihat iklan yang di tayangkan oleh adf.ly. Jadi, kita mendapatkan bayaran dari mengiklankan advertising adf.ly dan adf.ly juga mendapatkan keuntungan karena iklan mereka telah di promosikan oleh si pemilik link. Masuk akal?


Bagaimana Cara Memendekkan link di Adf.ly ?

1. Anda pergi ke situs resminya disini : adf.ly

2. Anda mendaftar dan membuat akun baru disana dengan cukup mengkoneksikan akun Fb kamu.


3. Jika sudah masuk di akun, nanti disitu ada kolom shrink. Kamu tinggal masukkan link panjang mu disana. Kemudian akan muncul link/url baru. Lalu copy dan silakan anda sebarkan url baru tersebut. Saran, sebarkan seluas-luas nya link yang telah anda perpendek tadi seperti di media sosial, forum diskusi dll. 

Oke, itulah tadi Cara menghasilkan uang dari internet dengan mudah di adf.ly mudah-mudahan bermanfaat. Ingat! jangan hanya sekedar baca, tetapi langsung di praktekan. 

Postingan terkait: